SD Purwajaya 2 Laksanakan Upacara Bendera, Meski Halaman Becek Dilanda Banjir

Berita, Pendidikan114 views

SURYADINAMIKA.net,Karawang- Meski dalam keadaan halaman becek, guru beserta siswa SDN Purwajaya 2 Kecamatan Tempuran, tetap melaksanakan upacara bendera, Senin, 3 Pebruari 2025.

Hj.Nining,M.Pd Kepala sekolah tersebut mengatakan, ia beserta seluruh guru dan siswa tetap melaksanakan upacara bendera tiap hari Senin, dengan maksud memberikan pendidikan kepada semua orang, terutama kepada anak didik, betapa pentingnya disiplin dalam membentuk kepribadian.

“Upacara bendera tiap hari Senin, merupakan kewajiban bagi kami, untuk selalu dilaksanakan. Meskipun halaman sekolah ini  becek karena sebelumnya tergenang air banjir berhari-hari. Saya selaku kepala sekolah merasa berkewajiban memberikan contoh teladan, sekaligus memberikan pendidikan disiplin kepada anak didik. Disiplin waktu, disiplin menjalankan kewajiban dan disiplin lainnya.” Ucap Kasek.(3/2).

Alhamdulillah sekarang banjir sudah surut, sambung Kasek, dan kami sampaikan pesan kepada seluruh anak didik bisa menjaga kesehatan masing-masing, mengingat iklim musim hujan yang sering terjadinya berbagai penyakit.

“Jangan hujan-hujanan ya, nanti kamu sakit.” Ujar Hj Nining mengulang ucapannya di depan anak-anak didiknya.

Reporter : Wa Andes

Komentar