Gebyar P5, SMPN 2 Tempuran Gelar Karya, Pentas Seni dan Fashion Show

Berita, Pendidikan144 views

Suryadinamika.net, Karawang – SMP Negeri 2 Tempuran Kabupaten Karawang mengadakan acara Gebyar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang berlangsung dengan meriah pada hari ini. Acara ini diikuti oleh siswa SMPN 2 Tempuran dan 13 SDN Se-Kecamatan Tempuran.

Kegiatan yang merupakan Proyek Penguatan Profil Pemuda Pancasila (P5) ini mengusung tema Bhineka Tunggal Ika, menampilkan pentas seni tarian daerah, kegiatan olahraga tradisonal diantaranya enggrang, dagongan, tarompah, hadangan, dan fashion show pakaian daerah.

Kepala sekolah SMPN 2 Tempuran, Mamay Abdullah M.Pd menyampaikan, dilaksanakannya Gebyar P5 ini untuk memperkuat karakter profil pelajar Pancasila peserta didik pada dimensi kebhinnekaan global, mandiri dan kreatif, siswa mengenal diri sendiri, keberagaman suku budaya, agama yang ada di lingkungan masyarakat sekitar.

“Kegiatan Gebyar P5 ini selain sebagai ajang kreativitas siswa dalam membentuk profil pelajar Pancasila juga kami mengundang 20 Sekolah Dasar yang ada di Kecamatan Tempuran dalam rangka menyosialisasikan program sekolah SMPN 2 Tempuran,”

Mamay Abdullah M.Pd. Kepala SMPN 2 Tempuran

Mamay bersyukur dan bangga atas bisa terselenggaranya kegiatan Gebyar P5 atas dukungan dari para guru SMPN 2 Tempuran yang berpotensial karena mereka masih muda-muda.

“Kami Alhamdulilah merasa bersyukur kepada teman-teman guru tidak melulu mengandalkan anggaran dari sekolah, kita dapat support dari Smartfen dengan menyumbang tenda stand, sound, thropy, dan lain-lain”

Mamay juga mengucapkan terima kasih atas dukungan para orang tua siswa, buktinya dukungan orang tua siswa itu mereka menyediakan custom sendiri.

“Harapannya ke depan  kami agar kegiatan ini terus didukung oleh para orang tua siswa, kami mengundang SD dan para orang tuaya di acara Gebyar P5 sekaligus menyosialiasikan program sekolah, mudah-mudahan  jumlah siswanya terus meningkat.” Pungkas Mamay. (Wa Andes)

Komentar