Pengurus Partai NasDem Harus Kuatkan Pondasi Partai

Berita169 views
Ketua DPD Partai. NasDem Kabupaten Karawang Dian Fahrud Jaman

Karawang,SURYADINAMIKA.net-Seluruh pengurus Partai NasDem agar memiliki motivasi dan memiliki ambisi ,menguatkan pondasi dan memperkuat partai NasDem untuk mempersiapkan 10 hingga 30 tahun kedepan.

Partai NasDem Karawang harus menjadi gerakan kekuatan baru. Kita harus segera mempersiapkan hingga ke tingkat TPS dan RT. Karena tidak mungkin ada kemenangan tanpa persiapan, ujar Ketua DPD Partai Nasional Demokrat ( NasDem) Dian Fahrud Jaman menyitir pernyataan WaKetum Partai NasDem H.Saan Mustofa pada acara refleksi akhir tahun Partai NasDem di Ballroom Hotel Reshinda kecamatan Teluk Jambe Timur ,Minggu 29/12/2024, siang.

Dian mengaku, kemenangan Partainya di pemilu legislatif dan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Karawang tahun 2024, telah dipersiapkannya sejak lima tahun sebelumnya.
” ini kemenangan masyarakat Karawang” , ujarnya.

Perjalanan politik Partai NasDem Karawang, diawali dari hasil pemilu tahun 2019 lalu, dimana partai NasDem Karawang hanya bisa memiliki dua kursi DPRD Kabupaten Karawang .

Sejurus kemudian, Partai NasDem Karawang membuat gerakan spektakuler, melalui pemilu 2024, Partai NasDem Kabupaten Karawang menjadi perhatian banyak pihak, usai sukses meraup 183 ribu suara rakyat pemilih dan memiliki tujuh kursi DPRD Karawang, serta berada di peringkat kedua suara partai pemenang pemilu terbesar di Kabupaten Karawang ,sekaligus mengusung Dian Fahrud Jaman duduk di kursi wakil ketua DPRD Karawang.

Pada Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Karawang Tahun 2020 lalu Partai NasDem Karawang mengusung dan menjadikan H.Aep Syaepuloh sebagai wakil Bupati Karawang mendampingi Bupati Karawang incumbent Cellica Nurachadiana usungan Partai Demokrat.

Sejarah politik Partai NasDem kembali meraih sukses, melalui pemilihan calon legislatif tahun 2024 kader Partai NasDem sukses mengusung Wakil Ketua Umum Partai NasDem H.Saan Mustopa menjadi Wakil Ketua DPR RI.

Selanjutnya, pada Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Karawang tanggal 27 Nopember tahun 2024, DPD.Partai NasDem Karawang kembali meraih sukses mengusung dan menjadikan H.Aep Syaepuloh sebagai Bupati Karawang didampingi kader terbaik Partai NasDem Karawang, H.Maslani.

Refleksi akhir tahun Partai NasDem ini sekaligus momentum evaluasi sikap dan langkah kemajuan partai di tahun mendatang, dalam kontribusi positifnya bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Karawang.

Bagi Partai NasDem, raihan sukses di pemilihan legislatif dan pemilihan kepala daerah bukan akhir segalanya , namun adalah tanggung jawab besar bagi partai NasDem dalam merealisasikan visi dan misi Partai di legislatif dan eksekutif. ( pri )

Komentar