Ditemukan Mayat Lelaki di Saluran Irigasi Kalibuaya Teagasari.

Karawang,|SDM| Warga Kecamatan Telagasari digegerkan dengan ditemukan sosok mayat seorang lelaki mengambang di saluran irigasi Desa Kalibuaya Kecamatan Telagasari Kabupaten Karawang, Senin, 24 Juni 2024.

Mayat ditemukan sekitar jam 7.30 WIB oleh warga yang kebetulan melintas.

Ketika ditemukan dan dievakuasi, mayat memakai baju dan celana warna gelap. Tidak ditemukan identitas. baik KTP maupun kartu identitas lainnya. Diperkirakan usia 40 tahun.

Selanjutnya, mayat ditangani petugas Polsek Telagasari, kemudian di kirim ke RSUD Karawang untuk kepentingan autopsi dan identifikasi.

Hingga berita ini dipublikasi belum diperoleh informasi yang pasti tentang  data diri mayat tersebut, dan penyebab kematiannya. (Basith)

Komentar