Karawang, Suryadinamika.net Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh di Plaza Pemda Karawang melepas enam atlet asal PWI Karawang untuk mengikuti Pekan Olah Raga Wartawan Nasional (Porwanas) di Banjarmasin Kalimantan Selatan, Kamis (15/8/2024)
Enam atlet asal Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Karawang akan bertolak ke ajang Porwanas Banjarmasin Kalimantan Selatan hari Senin (19/8/2024).
Bupati Karawang mengucapkan selamat kepada atlet asal PWI Karawang yang bertanding, seiring berpesan agar seluruh atlet mempertahankan raihan prestasi dikantonginya dari Porwanas sebelumnya.
“Kami ucapkan selamat untuk peserta dari PWI Kabupaten Karawang, ini sungguh prestasi yang sangat luar biasa. Alhamdulillah pada Porwanas sebelumnya kita bisa meraih emas, dan ini kebanggaan bagi kita semua, bahwa PWI Karawang adalah organisasi yang sangat aktif mengharumkan nama Kabupaten Karawang,” ungkap Aep.
Aep berpesan, semua atlet yang akan bertanding untuk terus berdo’a dan mempersiapkan fisik serta mentalnya sebelumnya berangkat ke arena pertandingan.
Bupati tegaskan, perlombaan itu bukan hal ringan bagi atlet.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Karawang, kami berharap semua atlet yang akan bertanding untuk bisa menambah medali kemenangannya atau minimal mempertahankan raihan prestasi sebelumnya dengan mempersiapkan segala sesuatunya,” kata Aep.
Bupati Karawang juga mengamanatkan agar Tim PWI Karawang tidak menganggap sepele dengan persoalan yang akan dihadapinya, mengingat PWI di provinsi dan kabupaten lainnya yang telah pula mempersiapkan segala sesuatunya.
“Selain mempersiapkan mental, yang paling utama adalah do’a,” tegas Bupati.
Terpisah, Ketua PWI Karawang, Aep Saepuloh menjelaskan, atlet yang berangkat ke Kalimantan Selatan sebagian besar mengikuti perlombaan cabang olahraga e-sport dengan target prestasi yang diharapkan empat medali emas.
“Saya berharap atlet PWI Karawang yang diberangkatkan ke Porwanas Banjarmasin Kalimantan Selatan akan pulang dengan membawa serta empat emas dari cabor e-sport,” pungkas Aep. (Pri)
Komentar